
1. Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Dengan Rutin Mandi Susu
Susu yang digunakan boleh berupa susu murni cair atau cream susu. Begini caranya.
a. Cara pertama, mandilah terlebih dahulu agar badan anda bersih. Kemudian berendamlah dengan susu cair murni selama 30 menit. Lakukan dua kali dalam seminggu. Lalu bilas dengan air bersih tanpa menggunakan sabun.
b.Yang kedua, lumurkan cream susu pada tubuh yang telah dibersihkan sebelumnya dan diamkan selama 30 menit. Lalu basuh dengan air. lakukan rutin 2 kali dalam seminggu.
2. Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Dengan Masker Saripati Bengkuang
Ambil ½ kg bengkuang lalu kupas dan parut. Peraslah parutan tersebut hingga tersisa airnya, kemudian endapkan dalam beberapa waktu. Buang airnya dan sisakan endapan putih dibawahnya. Berishkan wajah dan tubuh anda, lumurkan endapan pada seluruh tubuh termasuk wajah. Diamkan selama 20 menit hingga mengering. Setelah itu bilas dengan air bersih tanpa menggunakan sabun.
3. Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Dengan Parutan Wortel
Siapkan wortel sebanyak ½ kg kemudian parut. Campuri parutan wortel dengan body lotion favorit anda secukupnya. Kemudian balurkan campuran tersebut pada tubuh anda. diamkan selama kurang lebih 30 menit kemudian basuhlah dengan air bersih.
4. Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Dengan Perasan Jeruk Nipis
Ambil beberapa buah jeruk nipis kemudian peras dan ambil sarinya. Campuri dengan larutan kapur sirih. Oleskan pada tubuh anda dan diamkan selama 15 menit. Kemudian basuh dengan air bersih.
Selamat mencoba ya dan segera dapatkan tampilan kulit putih mempesona dengan cara alami.
Advertisement
Terimakasih atas informasinya :) semoga sukses slalu .. Ditunggu informasi menarik selanjutnya :) senang berkunjung ke website anda, terimakasih. sekali lagi thanks.
ReplyDeleteSemua postinga artikelnya sangat menarik untuk di simak, mohon kunjungi juga website kami, kami tunggu. terima kasih. :D
ReplyDelete